Sabtu, 31 Januari 2015

  Dampak Negatif Globalisasi Ekonomi terhadap Agama
Tidak hanya dampak positif saja yang diberikan globalisasi ekonomi terhadap agama. Kita juga dapat menemukan dampak negatifnya. Beberapa diantaranya akan saya paparkan dibawah ini:
·       Meningkatnya jumlah kemiskinan akibat maraknya perdagangan dan perekonomian yang tidak adil dikalangan pemerintah dan pengusaha.


·       Perilaku konsumtif. Di bidang sosio kultural, globalisasi menghasilkan ragam  media konsumsi baru yang segera  menjadi godaan dan tantangan bagi setiap individu dan masyarakat dewasa ini.[5]  Proses sejarah dan proyek ekonomi yang sedang berjalan dewasa ini melahirkan sebuah gaya hidup dan budaya global (Glo.bal Culture) yang merasuki setiap sudut dunia dan mempengaruhi setiap orang.[6]  Budaya ini biasa disebut sebagai budaya pop (Pop culture) yang menyebar ke seluruh dunia dalam hitungan detik melalui reklame di media TV dan internet. Budaya pop inilah yang menjadi momentum utama menguatnya paham dan gaya hidup konsumerisme ala Amerika.[7] Hal ini mampu membuat kita terperangkap pada kebutuhan diri sendiri dan tidak memperhatikan kehidupan saudara-saudara kita lainnya yang berkekurangan. Otomatis prinsip ekonomi AGAPE pun tidak berjalan

0 komentar:

Posting Komentar

sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com